![]() |
Ilustrasi |
JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemudik melalui terminal Alam Barajo Kota Jambi terus meningkat. Pada H-5 Idul Fitri 1439 H, tercatat ada 1.645 pemudik. Angka tersebut paling tinggi sejak H-8.
Berbanding terbalik dengan angka kedatangan ke Provinsi Jambi. Perantauan yang balik ke Jambi terlihat sepi. Pada H-5, kedatangan hanya 342 orang.
“Kita hitung dari pukul 08.00 WIB (9/6) hingga pukul 08.00 WIB (10/6). Jumlahnya berbanding jauh dengan hari sebelumnya,” kata Desfredo, koordinator satuan pelayanan Terminal Tipe A Alam Barajo Jambi.
Dikatakannnya, hasil ini mendekati angka pemudik terbanyak pada tahun lalu yakni 1666 pada H-2 lebaran. “Bisa saja kemarin (10/6) menjadi puncak pemudik di Jambi, melihat angkanya yang tinggi,” sebut Desfredo.
Sementara untuk kedatangan, jumlahnya untuk H-5 hanya berjumlah 342 orang saja. Dimana pada tahun 2017 justru perantau asal Jambi yang pulang kampung memuncak pada H-5 yakni berjumlah 1928 kedatangan.
“Terus kita pantau dan bisa saja terjadi perubahan jumlah pemudik dan perantau yang pulang,” bebernya. (aba)