iklan Lukman Hakim, Kasi Urais.
Lukman Hakim, Kasi Urais.
Dari ratusan pedagang bakso yang ada di Kota Jambi, tak satu pun yang bersertifikat halal dari Kementrian Agama. Padahal, selama ini Kota Jambi pernah beberapa kali dihebohkan oleh bakso mengandung daging babi dan tikus.

Kasi Urusan Agama Islam (Urais) pada Kementrian Agama Kota Jambi, Lukman Hakim, mengungkapkan para pedagang bakso, makanan umumnya, belum punya kesadaran untuk mengurus sertifikat halal. Padahal, kepastian halal-haram ini sangat penting bagi pembeli, khususnya yang beragama Islam.

‘’Selama ini mungkin mereka beranggapan, tidak memiliki sertifikat halal pun penjualan mereka maju juga. Kecuali ada razia atau sanksi terhadap bakso tidak berlabel halal, baru mereka takut berjualan. Kalau ada ketegasan dari pemerintah seperti itu, baru ini bisa berjalan,’’ ungkap Lukman kepada Jambiupdate.com, saat ditemui di ruang kerjanya.

Jika tidak bersertifikat halal, sebut Lukman, dikhawatirkan ada oknum pedagang nakal yang diam- diam membuat bakso dicampur dengan daging yang haram. Tentu tidak semua pedagang seperti itu, tapi mngkin ada sebagian kecil. Mereka yang belum mau mengurus sertifikat ini mungkin mendapatkan keuntungan yang banyak dari bakso yang dijualnya selama ini.

Menyinggung besaran biaya mengurus sertifikat halal, menurut Lukman, tergantung pada jenis usaha dan produknya. Yang pertama, mulai dari kisaran Rp 1 juta keatas. Pedagang yang bersertifikat halal, pengelolaan makanannya akan dicek 6 bulan sekali oleh tim Kementrian Agama.

‘’Kita keluar melakukan pendataan. Kita cek juga dapurnya, layak atau tidak disertifikatkan. Saat ini Kementrian Agama belum punya anggaran sendiri untuk pembuatan sertifikat halal. Ini menjadi kendala tersendiri bagi kami,’’ ujar Lukman.

Sementara itu, berdasarkan data yang diperoleh Kementrian Agama dari Dinas Perdagangan, di Kota Jambi terdapat 91 jenis usaha produk makanan. Namun, yang baru terdaftar bersertifikat halal cuma 19 jenis produk.(*)

Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur  : Joni Yanto.


Berita Terkait



add images