iklan Debat publik Calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi tahap pertama.
Debat publik Calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi tahap pertama.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Debat publik Calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi tahap kedua digelar malam ini (20/4) di Abadi Convention Center (ACC).

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi sudah merampungkan persiapan debat agar menjadi wadah untuk beradu visi misi dan program.

Pengamat politik, Muhammad Farisi menilai, masing-masing pasangan calon harusnya sudah belajar dan mengevaluasi debat  sesi pertama. Sehingga pada debat kedua lebih terarah dengan menawarkan solusi terhadap permasalahan maupun konsep pembangunan Kota Jambi kedepan.

Ini saatnya memberikan pendidikan dan edukasi kepada masyarakat. Tunjukan kelasnya bahwa bisa mengatur dan program yang baik berdasarkan data, ujarnya.

Farisi menyebutkan, Jambi setidaknya bisa melihat debat pada Pilkada Jawa Timur (Jatim) yang baik menyetuh pada subtansi. Para calon mempersiapkan diri dengan baik dan menyampaikan agumen berdasarkan data dan fakta.

Mereka benar-benar siap berdasarkan fakta dan data. Sehingga debat tidak hanya pada tataran normative saja, ungkapnya. (aiz)


Berita Terkait



add images