iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Anggota DPRD Provinsi Jambi, Zainal Abidin terus mendapatkan undangan warga di awal Ramadan 1439 H/2018 M. Kali ini, Zainal diminta hadir untuk berjamaah Isya dan Tarawih bersama warga Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi di langgar Al Istiqomah.

Zainal sendiri mengaku amat bahagia bisa bersilaturahmi dengan warga di Ramadan tahun ini. Apalagi, warga Kenali Besar, khusunya RT 68 sudah sangat dekat dengan dirinya selama duduk di parlemen.

"Alhamdulilah, kita masih dipertemukan pada Ramadan tahun ini. Sehingga kita bisa terus mempererat tali silaturahmi," ujarnya, Jumat malam (18/5).

Mantan Ketua DPRD Kota Jambi ini mengatakan kunjungan ke langgar langgar Al Istiqomah bukanlah yang pertama. Bahkan silaturahmi dengan warga sudah dilakukannya sejak langgar baru pertama didirikan.

"Pertama dulu saya ingat langgar ini belum sebagus sekarang. Saya diminta hadir oleh warga untuk melihat apa yang dibutuhkan, alhamdulillah sekarang sudah jauh berubah," katanya.

Dalam kunjungan sekaligus safari Ramadan ini, Zainal juga menyantuni anak yatim di wilayah setempat. Selain beramal, berbagi dengan sesama juga merupakan kewajiban seorang muslim. "Semoga ibadah kita di Ramadan tahun ini menjadi berkah. Saya dan keluarga mengucapkan mohon maaf lahir dan batin," sebutnya.

Dalam kunjungan hadir pula anggota DPRD Kota Jambi, RS Prayogie dari fraksi Demokrat. Tampak pula sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda setempat. (aiz)


Berita Terkait



add images