iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Saat ini, perempuan tidak dibatasi dalam kegiatan. Salah satunya di bidang usaha. Ini dicanangkan oleh IPEMI Jambi dengan anggota pengusaha muslimah.

IPEMI Jambi sendiri merupakan organisasi muslimah dalam kebangkitan ekonomi khususnya di Jambi. Saat ini, IPEMI Jambi sudah merangkul hampir 500 anggota.

IPEMI Jambi sendiri diketuai Hidayati yang merupakan Owner Chairul Umam). Anggotanya berasal dari pengusaha skala besar hingga skala kecil (rumah tangga).

"Dengan berbagai jenis dan latar belakang usaha. Hanya saja, bedanya IPEMI dengan organisasi wanita lain, yang tergabung di dalamnya adalah pengusaha muslimah," ujar Sekretaris Wilayah IPEMI Jambi, Rice Yogina, kepada jambiupdate.co, Minggu (9/6).

Terkait hal ini, IPEMI Jambi menghadirkan Ustadz Abdul Somad hari ini (9/6) di Kota Jambi. Dimana dalam tausiahnya, Ustadz Abdul Somad lebih mengedepankan soal peran muslimah sebagai pengusaha ditinjau dari sisi Islam.

"Bagaimana menempatkan diri sebagai pengusaha tanpa meninggalkan kewajibannya dan perannya sebagai ibu rumah tangga," sebut muslimah yang juga merupakan Owner Butik Jenna, ini.

Kata Dia, dalam tausiah itu menjawab berbagai pertanyaan peserta seputar kendala dan masalah yang umum dihadapi oleh pengusaha muslimah.

"Salah satunya tentang ketentuan bermuamalah," tandasnya. (Adv/pds)


Berita Terkait