iklan

JAMBIUPDATE.CO, MENDAHARA - Mendahara Got Talent 2018 yang digagas Satgas TMMD ke 103 Kodim 1419/Tanjab bersama dengan Pemerintah Kecamatan dan Karang Taruna Mendahara, Minggu (28/10) disambut antusias oleh masyarakat.

Ini terbukti dengan membludaknya para peserta. Bahkan jauh dari perkiraan sebelumnya. Kegiatan ini bertempat di UPP Dermaga Kuala Mendahara, Kabupaten Tanjab Timur.

Dandim 0419/Tanjab, Letkol M Arry Yudistira mengatakan, awalnya pihaknya dan panitia memperkirakan peserta sekitar 20 orang.

"Makanya jadwal kita buat selesai satu hari," ujar Letkol Inf M Arry Yudistira.

Namun, kata Dia, saat pendaftaran dibuka para peserta membludak. Bahkan sehari setelah penutupan masih ada yang mendaftar.

"Peserta datang sudah dandan. Gak mungkin kita tolak, tetap kita terima. Jadi acara kita buat dua hari," katanya.

Total ada 60 peserta yang berasal dari siswa-siswi SD, SMP hingga SLTA. Mereka menampilkan Dance, Ceramah Agama, Menyanyi, Standup Comedy dan lainnya. (pds)


Berita Terkait



add images