iklan Capres Prabowo Subianto.
Capres Prabowo Subianto.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Menjelang pemilu 2019 nanti Partai Gerindra terus melakukan konsolidasi internal untuk melihat kesiapan menghadapi hari pemilihan. Terkait dengan hal ini Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi (16/3) Sutan Adil Hendra (SAH) menyatakan hasil survei daerah pemilihan Internal Partai Gerindra telah selesai dilaksanakan.

"Survei dapil bagi Gerindra merupakan bagian konsolidasi kekuatan menjelang hari pencoblosan, ini menjadi tanggung jawab partai sebagai organisasi demi melihat kesiapan caleg kita untuk meraih dukungan masyarakat di tiap daerah," ungkapnya. 

Menurut orang dekat Prabowo Subianto ini survei dapil dilakukan untuk melihat kesiapan elektoral kita saat ini, karena jangan sampai jelang pemilihan ini kita terlalu mengandalkan asumsi - asumsi yang tidak mendasar dan bias.

"Ibarat pertandingan kita butuh informasi tentang statistik lawan, persiapan lawan dan strategi mereka, jadi perlu data agar tahu bagaimana peta dilapangan."

SAH sendiri mengaku cukup puas dengan hasil survei yang dilakukan secara nasional tersebut, dimana hasil surveinya mengatakan elektabilitas Gerindra di Jambi masih cukup kokoh untuk bersaing dengan partai politik lain.

"Hasil survei kita masih sangat baik, meski di tiap dapil berfluktuasi namun secara umum elektabilitas kita masih tertinggi di Jambi, dimana ini cukup dipengaruhi oleh figur bapak Prabowo Subianto selaku calon presiden, dan karena figur beliaulah masyarakat banyak yang memilih Partai Gerindra," ungkapnya.

Dalam kapasitasnya sebagai Ketua DPD Partai Gerindra SAH mengajak para calon legislatif Gerindra untuk terus bergerak memperjuangkan bapak Prabowo Subianto ke masyarakat, karena semangkin kreatif mereka menjual figur Prabowo makin besar pula dukungan yang bisa mereka raih.

"Pada intinya kreativitas calon legislatif Gerindra dalam menjual figur Bapak Prabowo Subianto menjadi kekuatan bagi mereka dalam mendekati pemilih, terus terang daya jual Prabowo itu mampu membuat caleg kita diterima," ungkap Anggota DPR RI tersebut. 

Sehingga setiap calon legislatif Gerindra jangan ragu lagi untuk terus secara kreatif mendekati masyarakat dan menjual figur Prabowo di kalangan pemilih. Terakhir SAH berpesan kepada kader Gerindra tentang status mereka sebagai pejuang politik dan bukan para pemimpi yang ingin menjadi politisi, karena para pemimpi tempatnya bukan di Gerindra, karena kita disini kumpulan para pejuang politik untuk memenangkan Bapak Prabowo Subianto sebagai presiden, bukan untuk kepentingan pribadi para caleg, tandasnya. (wan) 


Berita Terkait



add images