iklan Caleg DPR RI, Dipo Nurhadi Ilham bersama masyarakat air hitam ketika berkujung ke Sarolangun. Foto : Ist
Caleg DPR RI, Dipo Nurhadi Ilham bersama masyarakat air hitam ketika berkujung ke Sarolangun. Foto : Ist

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Dukungan untuk calon anggota DPR RI, Dipo Nurhadi Ilham terus mengalir jelang pemungutan dan penghitungan suara 17 April mendatang. Kali ini dukungan itu datang dari masyarakat Kecamatan Air Hitam Kabupaten Sarolangun.

Dukungan masyarakat terhadap politisi muda Jambi yang juga merupakan Wasekjen DPP PAN ini bukannya tanpa alasan. Ini mengingat perjuangan Dipo untuk masyarakat Sarolangun, khusnya Air Hitam.

Setidaknya sudah ratusan alat pertanian di salurkan Dipo. Belum lagi bibit ikan yang diberikan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

Terbaru, Dipo berhasil meyakinkan Kementerian ESDM untuk membangun gardu listrik di Kabupaten Sarolangun. Gardu itu cukup untuk menerangi 11 Kabupaten pimpinan Cek Endra tersebut.

Alhamdulillah, saya merasa bangga dan terharu sekali. Sampai hari ini dukungan dari masyarakat tidak pernah putus, ujarnya.

Dipo menyadari, dukungan itu diberikan mengingat besarnya harapan masyarakat untuk perubahan. Tidak banyak masyarakat yang mengeluhkan konstribusi wakil mereka di parlemen selama ini.

Saya merasakan betul bagaimana kesulitan yang dirasakan petani karet dan sawit. Tidak pernah ada solusi kongrit yang ditawarkan, sebutnya.

Karena alasan itulah, perhatianya terhadap petani tidak pernah berhenti. Kita harus berjuang bersama, agar bisa memperbaiki kondisi ekonomi masyarakat, tukasnya. (aiz)


Berita Terkait



add images