iklan Ilustrasi /dok.
Ilustrasi /dok.

JAMBIUPDATE.CO, MUARA BUNGO - Badan Usaha Milik Dusun (BUMDus) Mumpun Jaya milik Dusun Bedaro, Kecamatan Muko - Muko Bathin VII terus mengembangkan sejumalah jenis usaha. 

Direktur BUMDus, Husairi mengatakan, usaha pertama didirikan adalah penyewaan mobil ambulance, Kemudian berkembang pada usaha kerajinan tangan dan makanan ringan.

"Bagi masyarakat yang menggunakan mobil ambulance nanti akan dikenakan retribusi. Itulah yang akan menjadi pendapatan BUMDus. Selain itu juga ada usaha lainnya ," ujarnya.

Selain tiga usaha itu, BUMDus juga memiliki bank Kudun. Dimana Bank bergerak dalam jual beli hasil alam seperti karet. "Bank Kudun ini membeli hasil karet milik masyarakat. Pembayarannya dilakukan melalui rakening, jelasnya.

Husairi berharap dengan adanya Bank Kudun ini masyarakat Dusun Bedaro nantinya dapat terbantu. Jika modal usaha ini sudah kuat, maka akan dibuka koperasi simpan pinjam untuk masyarakat. (ptm)


Berita Terkait



add images