iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Situng KPU RI terus mengupdate data perolehan suara parpol, termasuk untuk DPR RI dari Dapil Provinsi Jambi.

Pantauan jambiupdate hari ini (28/4), suara masuk sebanyak 4.279 TPS dari 11.342 TPS yang tersebar di seantero kabupaten/kota se Provinsi Jambi (41 Persen), Golkar masih berada di posisi teratas dengan perolehan suara 22,37  persen. Disusul PDIP 14,21 persen, PAN 10,84 persen, Gerindra 10 persen, Demokrat 7,57 persen, PKB 7,48  persen, Nasdem 7,27 persen, PKS 5,16 persen dan PPP 4,96 Persen.

BACA JUGA: Mau Tahu Jumlah Suara Golkar DPR RI di Basis HBA dan Saniatul, Ini Dia

Dari data ini, sepertinya posisi parpol tidak terjadi perubahan yang signifikan. Hanya di papan tengah ada sedikit pergeseran. PKB kembali menggeser NasDem, setelah sehari sebelumnya berada di posisi ke 7. Har ini kembali ke posisi ke 6..

Data masuk 41 Persen, update pukul 16.23 Wib. (pas)

 


Berita Terkait



add images