iklan Ilustrasi /dok.
Ilustrasi /dok.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Meski hanya terdiri dari beberapa RT saja, Kelurahan Pasir Panjangnya terus menambah jumlah RT yang memperoleh predikat sebagai kampung bantar.

Hal ini diungkapkan oleh M. Hapis, Lurah Pasir Panjang. Dikatakannya, pada dasarnya program kampung bantar memiliki manfaat positif. Bahkan, warga sudah merasakan sendiri manfaatnya.

"Oleh karena itu, kita senantiasa berupaya mewujudkan kampung bantar tersebut," terangnya.

Di tahun 2018 lalu, pihaknya mengusulkan 1 RT yang maju dalam penilaian kampung bantar. Yakni Rt 04 ikut. Yang mana mengikuti kampung Bantar kategori sedang.

"Kampung bantar ini dampak positifnya banyak. Karena itu, banyak yang ingin ikut," tambahnya.

Peran serta masyarakat sangat diperlukan dalam mewujudkan kampung bantar. Apalagi, dia senantiasa mendorong kerjasama antar warga. Koordinasi dan komunikasi yang baik pun terus dibangun.

"Agar warga semuanya ikut terlibat aktif mewujudkan kampung bantar ini," pungkasnya. (azz)


Berita Terkait



add images