iklan Elviana.
Elviana.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 menyisakan kekecewaan untuk kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jambi. Soalnya, partai berlambang kabah itu harus kehilangan kursi untuk DPR RI Senayan.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah Elviana, anggota DPR RI dari PPP yang maju sebagai calon anggota DPD RI. Keputusan itu dinilai merugikan partai, karena tak lagi memiliki taring ditingkat nasional.

Mauli, Sekretaris DPW PPP Provinsi Jambikepada harian ini tampak tidak bisa menyembuyikan kekecewaan tersebut. Dia menilai Elviana egois karena lebih mementingkan kepentingan pribadi dari pada partai. 

Elviana memberikan respon atas kritikan keder PPP. Menurutnya, pernyataan itu tidak mendasar. Itu pernyataan yang keliru. Mana tau dia (Mauli, red)saya siapa, katanya.

Elviana menjelaskan,dirinya mencalonkan diri dari DPR ke DPD atas permintaan para petinggi DPP PPP.  Waktu itu saya diundang oleh Romi, Suharso dan sebagainya. Saya diminta mengisi kursi Jambi itu, tegasnya.

Elviana juga mengaku jika dirinya memiliki andil dalam membesarkan PPP di Jambi. Dulu PPP tidak ada kursi di DPR RI Dapil Jambi. Setelah saya masuk dan bekerja, sehingga perolehan kursi PPP di kabupaten/kota se-Provinsi Jambi mengalami peningkatan, tambahnya.

Pada Pemilu 2019, kata Elviana, dirinya harus realistik, karena tidak ada satu tokoh yang mau maju sebagai calon DPDRI. Karena hasil surveinya PPP tidak lolos parlemen treshold. Masak saya yang berdosa kalau PPP tidak dapat kursi, tukasnya.(wan)


Berita Terkait



add images