iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi  harus berbagi ruangan dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Itu artinya kantor yang semulanya digunakan untuk aktivitas penyelenggaran Pemilu, kini ditempati dua lembaga berbeda. 

Kondisi ini langsung mendapatkan respon dari Wakil Walikota Jambi, dr. Mualana. Ia menyebut, jika Pemerintah Kota sudah menganggarkan biaya sewa untuk digunakan sebagai Kantor KPU Kota Jambi sementara.

"Sudah kami anggarkan sewa gedung selama setahun kedepan untuk KPU Kota Jambi," ujarnya. 

Maulana mengatakan, diluar itu pihaknya juga memiliki target jangka panjang untuk KPU Kota Jambi. Dimana akan dilakukan pembebasan lahan untuk digunakan untuk pembangunan Kantor KPU Kota Jambi.  

"Karena Kantor KPU bersentuhan dengan politik dan masyarakat, dan massa," tukasnya. (wan)


Berita Terkait



add images