iklan Muhammad Hafiz dan M. Mahdan.
Muhammad Hafiz dan M. Mahdan. (Kolase Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Aroma persaingan diinternal Partai Amanat Nasional (PAN) mulai terasa jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Batanghari. Ini karena dua pentolan partai berlambang matahari biru, Muhammad Hafiz dan M. Mahdan bersaing dalam perebutan BH 1 Batanghari.

Bahkan kedua politisi partai besutan Zulkifli Hasan (Zulhas) tampak sudah tidak sejalan. Ini di perkuat ketika keduanya sama-sama mendaftar dan mengikuti penjaringan DPC PDI Perjuangan Batanghari beberapa hari lalu.

Sekretaris DPW PAN Provinsi Jambi, M. Husaini mengatakan, jika partainya belum menentukan arah dukungan di Pilkada, termasuk di Batanghari.

"Sampai saat ini belum ada keputusan dari partai dalam menetapkan dukungan," katanya.

Politisi senior PAN ini pun menyampaikan, jika partainya memberikan kesempatan yang sama kepada semua kader yang berniat untuk berkompetisi. Begitu juga dengan Hafiz dan Mahdan yang bertarung di Kabupaten Batanghari.

"Silakan saja bersosialisasi ditengah masyarakat dan juga berkomunikasi dengan partai politik lain," jelasnya.

Menurutnya, Hafiz maupun Mahdan merupakan kader terbaik PAN. Keduanya punya kesempatan untuk ikut bertarung dan berkonstribusi untuk pembangunan daerah "Nanti kita lihat surveinya, siapa yang diinginkan masyarakat. Tidak mesti harus kita paksakan mendukung yang tidak didukung masyarakat," katanya. (wan)


Berita Terkait



add images