iklan Mayat yang ditemukan Tergeletak di Jalintim.
Mayat yang ditemukan Tergeletak di Jalintim. (Nisa/Sumeks.co)

JAMBIUPDATE.CO, KAYUAGUNG – Warga Desa Talang Pangeran Kecamatan Tanjung Lubuk Sabtu (8/9) dikejutkan dengan penemuan mayat di pinggir jalan Lintas Timur.

Mayat tergeletak masih mengenakan helm. Pria itu kemudian diketahui bernama, Mei Juyono (41).

Kapolres OKI AKBP Donni Eka Saputra melalui Paur Ops, Iptu Bambang Pancawala mengatakan, dari keterangan saksi  Rois (52), Mei adalah warga Dusun V Desa Seriguna Kecamatan Teluk Gelam.

Mayat ini diduga korban penganiayaan. Ada luka tusuk satu liang di bagian belakang bahu sebelah kiri.

Sedangkan uang di dalam dompet korban, sebanyak Rp1.050.000 masih utuh.

Sementara sepeda motor korban,  merek  Yamaha Jupiter MX, warna hitam (Nopol BG 5147 KAD) STNK  atas nama korban serta satu buah handphone milik korban hilang.

Dugaan sementara  korban adalah korban penganiayaan dan masih dalam penyelidikan, dan sempat dilakukan visum dan sudah dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan.

Kapolsubsektor Teluk Gelam Ipda Zulkarnain menjelaskan, mayat ditemukan warga sekitar pukul 06.30 WIB dan pihaknya langsung ke TKP.

Posisi korban saat pertama ditemukan,  tertelentang, dengan pakaian lengkap, berjaket serta celana jeans panjang.(uni)


Sumber: www.sumeks.co

Berita Terkait



add images