iklan Kabut asap di Kabupaten Batanghari.
Kabut asap di Kabupaten Batanghari. (Reza/ Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, MUARABULIAN - Kualitas udara di Kabupaten Batanghari naik level menjadi kategori tidak sehat, sebelumnya udara di Kabupaten Batanghari pada level kategori sedang dengan angka kisaran PM10 90,84 sesuai dengan metode High Volume Air Sample (HVAS).

Berdasarkan hasil pengujian dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Batanghari Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) pada pukul 15.00 WIB 09 September sampai pukul 15.00 WIB 10 September Laboratorium Dinas Lingkungan Hidup mencatat berada di angka PM10 110,14. Rabu (11/09).

"Udara sudah tidak sehat, berada di angka PM10 110,14,"ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Batanghari Elfie Yennie,MARS Kepada Jambiupdate.co.

Elfie menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Batanghari untuk selalu menjaga kesehatan mengingat kualitas udara saat ini sudah masuk kategori tidak sehat.

"Kita menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak banyak beraktivitas di luar rumah, jika berpergian dan beraktivitas diluar gunakan lah masker sebagai pelindung,"imbau Elfie.(rza)


Berita Terkait



add images