iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Dok Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi telah merampungkan tahapan penjaringan kandidat yang akan bertarung pada kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020 mendatang.

Di Jambi, selain Pilgub Jambi, juga akan ada 5 daerah yang ikut melaksanakan Pilkada serentak 2020 yakni Sungai Penuh, Batanghari, Bungo, Tanjabbar dan Tanjabtim.

Dalam waktu dekat, partai besutan Megawati Soekarnoputri itu akan segera menguji kepatutan dan kelayakan pendaftar yang melamar sebagai bakal calon kepala daerah.

Hal ini dibenarkan oleh Afriyoga Felmi, Sekretaris Tim Penjaringan DPD PDIP Provinsi Jambi. Dia menyebutkan, jika uji kelayakan ini terlebih dahulu akan digelar untuk 5 kabupaten/kota.

"Untuk 5 kabupaten/kota ini uji kelayakannya akan kita laksanakan pada hari Sabtu (12/10),"katanya saat dikonfirmasi jambiupdate.co, Minggu (6/10).

Namun, untuk uji kelayakan kandidat Pilgub Jambi belum ada jadwal dalam waktu dekat ini. "Kalau untuk Pilgub belum diagendakan, masih menunggu instruksi dari DPP," bebernya. (wan)


Berita Terkait



add images