iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI – Hingga awal November ini, rencana lelang jabatan eselon II di lingkup Pemprov Jambi belum terlaksana.

Padahal, sebelumnya pengajuan ke KASN sudah dilakukan bulan yang lalu (awal Oktober). Bahkan nantinya direncanakan pelantikan untuk pejabat OPD ini akan bersamaan dengan pejabat hasil assesment 30-an kepala OPD yang akan diroling.

Dalam permohonan yang diajukan disebutkan akan diadakan lelang jabatan untuk mengisi kekosongan jabatan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jambi, Kepala Kesbangpol, Direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Provinsi Jambi dan Direktur RSUD Raden Mataher.

Husairi, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jambi mengatakan, lelang jabatan tetap akan dilaksanakan tahun ini. Saat ini, Panitia Seleksi (Pansel) sedang menyusun jadwal pelaksanaan lelang tersebut.

“Pansel saat ini sedang menyusun jadwal, kapan lelang akan dibuka. Yang jelas, tahun pelaksanaannya tetap tahun ini,” sampainya.
Pansel sendiri, terdiri dari lima orang. Dua orang dari internal Pemprov Jambi, dan tiga orang lagi dari eksternal Pemprov Jambi, yakni, dari universitas Jambi (Unja).

Ditanyakan prediksi kapan lelang jabatan ini akan diumumkan, Husairi mengatakan tergantung dengan persetujuan Sekda Provinsi Jambi selaku Ketua Pansel. “Nunggu persetujuan dari Sekda dulu, baru diumumkan,” katanya. (aba)


Berita Terkait



add images