iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO– Kebiasaan buruk seharusnya kita hindari demi kebaikan. Namun kebiasaan buruk satu ini nampaknya sering sekali dilakukan oleh banyak pria.

Momen seperti itu memang biasanya sering dilakukan ketika tengah berkumpul atau berbincang-bincang dengan teman.

Rokok dan kopi sama-sama memiliki kandungan yang berbahaya bagi tubuh. Apalagi jika keduanya dikonsumsi bersamaan.

Bahkan banyak pakar kesehatan mengatakan, kandungan nikotin di dalam rokok bisa dengan cepat membuat denyut jantung meningkat loh tipstrenners.

Begitu juga dengan kafein di dalam kopi yang memberikan dampak yang sama.

Jadi bisa dibayangkan, ketika kamu meminum kopi sambil merokok kerja jantung sangat cepat dan meningkat.

Jika hal ini sering terjadi, maka jantung pun bisa lebih cepat mengalami kerusakan.

Selain itu, penelitian mengungkapkan bahwa kopi memang bisa mempengaruhi kebiasaan merokok. Jika Seseorang sedang ingin berhenti merokok sering gagal karena masih sering meminum kopi.

Yang dalam ingatan para penikmatnya terlanjur lekat dengan aktivitas merokok.

Melihat dampak yang ditimbulkan sangat berbahaya apalagi menyangkut kinerja jantung, otomatis kebiasaan buruk tersebut harus dihindari ya tipstrenners!

(ayu/tipstren)


Sumber: https://tipstren.pojoksatu.id

Berita Terkait



add images