iklan Banjir Bandang Kayu Bercampur Lumpur, Terjang Desa Talang Kemuning Kerinci
Banjir Bandang Kayu Bercampur Lumpur, Terjang Desa Talang Kemuning Kerinci (Istimewa)

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI - Pada Selasa (22/09/2020), sekira pukul 16.00 Wib sore ini, banjir bandang yakni kayu yang bercampur lumpur terjang warga Desa Talang Kemuning, Kecamatan Bukit Kerman, Kabupaten Kerinci.

Informasi yang berhasil dihimpun dilapangan, air yang bercampur kayu dan lumpur dari pergununungan, dengan tiba - tiba mengalir deras di aliran sungai yang ada di Desa Talang Kemulun. Atas kejadian itu, warga sekitar langsung berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri, takut rumah mereka diterjang banjir bandang.

"Warga langsung berhamburan keluar rumah, ketakutan," ujar warga sekitar.

Hingga sejauh ini, belum ada informasi adanya korban jiwa dan rumah warga yang terkena banjir bandang. Namun warga masih trouma, takut banjir bandang yang saat ini masih mengalir disungai, tiba - tiba meluap. "Hanya sawah dan kebun warga yang baru ada yang rusak," ucapnya.

Sementara itu Kepala BPBD Kerinci, Darifus, dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian banjir bandang. "Yo betul, kito baru dapat informasi dari masyarakat, dan sekarang anggota TRC sedang berada di lapangan," singkatnya.(adi)


Berita Terkait



add images