iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, MUARATEBO— Pemkab Tebo nampaknya tidak main-main dalam melakukan penanangan terhadap Covid-19, bahkan sampai saat ini telah terkucur anggaran Rp 24 Miliar.

Bahkan Pemkab Tebo masih menyiapkan anggaran sebesar Rp 79 Miliar jika diperlukan nantinya.

"Realisasi anggaran covid baru 24 Milyar hingga Oktober 2020 ini. Penggunaannya untuk keperluan medis maupun kebutuhan sosial lainnya," ujar Kaban Keuangan Daerah Tebo, Nazar Efendi.

Selain itu kata Nazar, Pemkab Tebo juga telah menyiapkan anggaran 79 Miliar untuk penanganan Covid-19 ke depennya, "kita juga sudah stanby anggaran Rp 79 miliar untuk Covid, jika nantinya diperlukan, namun kita berharap semoga Covid-19 bisa reda ke depannya," jelasnya. (bjg)


Berita Terkait



add images