iklan

JAMBIUPDATE CO, SUNGAIPENUH - Blusukan paslon walikota dan wakil walikota Sungaipenuh di kecamatan Hamparan Rawang amat berkesan. Sama dengan Desa lainnya, blusukan paslon nomor urut 2 ini disambut mesra.

Blusukan, Selasa (27/10), Fikar Azami - Yos Adrino menjajal dan menemui warga Desa Maliki Air, Dusun Diilir dan Kampung Dalam kecamatan Hamparan Rawang.

Kedatangan, figur walikota ganteng ini ditunggu - tunggu para emak - emak didepan rumah mereka masing - masing. Begitu juga sebaliknya, ketika Fikar Azami - Yos Adrino melewati rumah mereka, warga langsung keluar menyambut kedatangan Fikar - Azami.

"Kami pak Fikar dan pak Yos, milih nomor dua. Mikih bapak Fikar dan bapak Yos," ujar emak - emak dan keluarganya ketika Fikar - Yos di Desa Maliki Air. Didesa Maliki Air, Fikar Azami - Yos disambut tokoh masyarakat dan dikalungi bunga melati.

Fikar Azami - Yos Adrino disambut oleh pemuda dan para pendukungnya. Yel yel nomor 2 Fikar - Yos menggema disepanjang jalan.

Pemuda dan tokoh yang mendampingi Fikar - Yos blusukan, memperkenalkan Fikar Azami - Yos Adrino ke warga.
Saat itu, warga berbondong bondong minta berfoto bersama paslon walikota serasi ini.

Diposko maliki air, Fikar - Yos bergoyang bersama puluhan tim dan masyarakat.

DiDusun Diilir, Fikar Azami dan Yos Adrino diminta warga untuk masuk kerumah dan disuguhkan nasi wajik. Saat itu, para ibu ibi sedang memasak untuk kebutuhan pesta pernikahan.

"Adea tinoa akau pak Yos ? Kite samo samo di Jambi, akan sempok dengan Ibu Yus," kata seorang ibu - ibu sambil memeluk Yos Adrino.

"O iya... kaya yang di broni?'
, jawab Yos Adrino. " Salam ndok ibuk Yus ya.. akau milih nomor 2 milih ike," sambung ibu ibu.

Diposko Fikar Azami - Yos Adrino juga sudah menunggu puluhan tim dan masyarakat Dusun Diilir. Yel yel nomor 2 menggema.

Lokask terakhir adalah blusukan di Kampung Dalam, sambutan warga Kampung Dalam sangatlah luar biasa. Sama seperti di Maliki Air dan Dusun Diilir, warga juga menunggu di pinggir jalan.


Berita Terkait