iklan European Super League
European Super League

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA – European Super League (ESL) atau Liga Super Eropa menurut Sky Sport pada Senin (19/4), akan mulai bergulir pada Agustus 2021. Meski mengikuti ESL nantinya para klub tetap akan mengikuti jadwal dari kompetisi domestik ataupun agenda EUFA.

Pembahasan soal regulasi dari Liga Super Eropa juga sudah dirampungkan oleh 12 klub yang tergabung sebagai founder dari ESL. Ke depan disebut akan ada tiga klub lagi yang akan bergabung dengan status sebagai pendiri.

Nantinya kompetisi akan diikuti oleh 20 klub Eropa, dimana 15 diantaranya klub pendiri dan lima lagi akan melalui jalur kualifikasi. Jadwal dari Liga Super Eropa akan mengikuti jadwal dari UEFA dan liga domestik.

Pertandingan akan digelar pada tengah pekan sehingga tidak menggangu jalannya kompetisi lain yang sudah dibuat oleh federasi. Jadi keberadaan ESL tidak akan menggangu jalannya liga dan kompetisi yang sudah ada.

Selanjutnya 20 klub peserta akan dibagi ke dalam dua grup, dimana masing-masing terdiri dari 10 klub. Para klub nantinya akan bertanding dengan sistem kandang tandang, sama seperti format liga.

Tiga klub dengan peringkat teratas di masing-masing grup akan lolos ke babak perempar final. Sementara klub peringkat empat dan lima akan melalui playoff untuk menentukan siapa yang akan lolos ke fase knockout.

Setelah melewati babak perempat final dan semifinal, dua klub terbaik akan bertarung di babak final yang akan digelar di tempat netral. Pada fase knockout konsepnya sama seperti dengan kompetisi Liga Champions.

Meski tidak mengganggu agenda UEFA dan kompetis domestik, namun rencana Liga Super Europa tetap mendapatkan kecaman. EUFA selaku federasi akan menyiapkan langkah tegas bagi klub dan pemain yang berlaga di Liga Super Eropa. (*)


Sumber: www.fajar.co.id

Berita Terkait



add images