JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Pasca lakalantas maut yang melibatkan mobil truk batu bara dan sepeda motor pada Sabtu (16/9) sekira pukul 20.45 WIB malam kemarin. Warga tidak perbolehkan mobil truk batu bara melintas di Jalan Lingkar Selatan, Kelurahan Talang Gulo, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.
Kamil salah satu sopir mobil truk batu bara mengatakan, dirinya bersama sopir yang lain sudah 4 hari tergantung di jalan.
" Dari hari Jum'at saya disini bng, pas hari Sabtu malam nya kami mau jalan ada kejadian kecelakaan dan sampai sekarang belum jalan," katanya, Senin (18/9).
Lanjut Kamil, selama 4 hari tergantung dijalan pihak belum mendapat solusi dan kepastian kapan akan jalan lagi. Ia berharap semoga cepat ada solusi dari pihak terkait.
"Duit jalan kami sudah habis, makan Bae susah sekarang bng, harusnya kami sudah 4 kali muat dan ini dak bisa jalan sama sekali, keluarga nunggu di rumah," ungkapnya.
Sementara itu Kapolsek Kota Baru Kompol Pamenan membenarkan Aksi warga yang melarang mobil truk batu bara melintas di daerah mereka.