RUTE BARUMaskapai Penerbangan Citilink berencana akan membuka rute Jambi-Medan.

Citilink Perluas Rute Domestik

Posted on 2014-05-20 08:05:00 dibaca 3664 kali
Maskapai Citilink bekerjasama dengan salah satu Biro Perjalanan Haji (BPH) di Kota Jambi, berencana akan membuka rute baru Jambi-Medan pada tahun 2015 mendatang. Potensi pasar Jambi-Medan dan Medan-Jambi dinilai sangat besar, walaupun bukan hanya berasal dari biro perjalanan haji saja, namun demikian rute ini direncanakan tidak terbang setiap hari dan bisa jadi 2 atau 3 kali seminggu.

Distrik Manager Citilink Jambi, Diaz dikonfirmasi media ini mengatakan, rencana membuka rute Jambi-Medan memang ada, namun pihak perjalanan haji dan umroh yang mengusulkan untuk dibukanya rute tersebut. Apabila memang cocok kesepakatan antara Citilink dan biro penyedia perjalanan haji dan umrah ini, maka rute baru itu dapat terealisasi.

 “Kita masih menunggu bentuk penawaran yang akan diberikan, namun potensi untuk  Jambi-Medan tetap ada, maka tetap harus kita kaji,” sebutnya.

Dibukanya satu rute baru bukan tanpa adanya pengkajian yang matang, memang tahap awal diprediksikan cost akan lebih besar untuk menutup biaya operational, tentunya suatu perusahaan tidak mau merugi demikian juga dengan Citilink.

Dengan begitu dibukanya satu rute baru harus benar-benar dikaji dengan matang. Memang tidak hanya rute Jambi-Medan yang akan terbangi oleh Citilink, sejumlah rute domestik yang belum diterbagi akan diterbangi seperti rute Jambi – Batam, rute Jambi-Surabaya, hingga rute international, walaupun dengan penerbangan satu kali seheri.

Selain itu, sebut Diaz, Citilink juga terus memanjakan konsumennya dengan memberikan sejumlah program, baru-baru ini seperti program kesehatan bagi penumpangnya. Program ini berupa diskon kamar rawat inap, paket pemeriksaan dan biaya rumah sakit yang berlaku di Rumah Sakit KPJ Specialist Johor Bahru, dimana program ini berlaku sampai dengan 31 Desember 2014 mendatang. Program diskon ini berlaku setelah 14 hari penumpang Citilink menggunakan jasa penerbangan dan tidak ada penentuan rute untuk mendapatkan diskon biaya kesehataan ini. “Penumpang rute domestic atau international dipastikan mendapat diskon biaya kesehatan,” ujarnya.

Program diskon biaya kesehatan ini merupakan program serentak se-Indonesia, Citilink Indonesia bekerjasama dengan RS.KPJ Specialist Johor memberikan discon untuk penumpang Citilink. Diskon itu yaitu 30 persen untuk kamar rawat inap, 10 persen untuk paket pemeriksaan dan kamar cek kesehatan eksekutif, serta 5 persen untuk biaya Rumah Sakit, cukup dengan menunjukkan bukti Boarding Pass Citilink rute mana aja.

Program lain untuk memudahkan pengguna jasa penerbangan Citilink, juga dapat dinikmati dengan cara pembayaran tiket pesawat melalui Alfamart, dengan syarat  calon penumpang telah melakukan booking tiket via online atau via aplikasi Citilink mobile. Pembayaran tiket Citilink via Alfamart dapat dilakukan 24 jam, karena Alfamart ada yang buka 24 jam, tentunya mempermudah bagi calon penumpang yang ingin berpergian secara mendadak.

“Karena apabila via travel agent atau Citilink langsung tidak buka 24 jam, kalau mau berpergian secara mendadak tentunya butuh loket pembayaran 24 jam,” tandasnya.


Sumber : Jambi Ekspres
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com