Wako Jambi, SY Fasha. (Foto: Abdu Sakho)

Wako Ngantor di Kantor Lurah

Posted on 2014-01-07 17:10:00 dibaca 2882 kali
Sejak sekitar pukul 09.00 WIB pagi tadi Walikota Jambi, Syarif Fasha, ngantor di Kantor Lurah Telanai Pura. Wako melihat kantor lurah itu sudah tidak layak lagi dan banyak kekurangan fasilitas, diantaranya listrik.

Wako minta daya liatriknya dinaikan, sehingga bisa meng-cover kebutuhan kantor. Selain itu, Wako menilai kantor lurah yang satu ini juga kekurangan pegawai.
 
Ada kejadian lucu saat Wako ngator di Kantor Lurah Telanaipura. Salah satu warga yang sedang mengurus, minta dibuatkan KTP pada Wako. Ternya warga itu tidak tau, bahwa yang dimintanya membuat KTP adalah Wako.

Wako mengingat para pegawai kelurahan agar masuk kerja tepat waktu. "Jika mereka tidak kaget dengan kedatangan saya, berarti rencana kedatangan saya sudah bocor duluan", kata Wako.(*)

Kontributor : Abdu Sakho.
Redaktur    : Joni Yanto.
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com