Persatuan Nasional Aktivis 98 menggelar press confrerence menyampaikan penolakan terhadap pelaksanaan Pilkada melalui dewan

Pena 98 Jambi Tolak Pemilukada di DPRD

Posted on 2014-10-08 23:00:50 dibaca 2326 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Persatuan Nasional Aktivis (Pena) 98 menolak pelaksanaan Pilkada melalui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Hal ini disampaikan oleh Presidium Nasional Pena 98 Cecep Sunarya saat menggelar press confrerence Rabu (8/10).

“Kita tolak keras jika Pilkada dipilih oleh elit politik atau DPRD,” tegasnya.

Dijelaskan Cecep, sikap Pena 98 adalah mendukung pelaksanaan Pilkada langsung oleh rakyat. Karena, jika melalui dewan bagaimana hak politik rakyat bisa terakomodir.

Pena 98 juga mengancam akan membuat hitung-hitungan dengan para elit politik jika nanti menolak Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2014 Tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota yang dikeluarkan SBY.

“Karena ini sudah merampas hak rakyat, jika ditolak kita akan ramaikan Senayan. Bisa saja terjadi kembali peristiwa 98 dan juga rekan-rekan yang berdarah pada saat itu pasti tidak rela,” jelasnya.

(kar)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com