Illustrasi

Angka Pengangguran di Provinsi Jambi Menurun

Posted on 2014-12-16 22:11:16 dibaca 2058 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Tingkat pengangguran di Provinsi Jambi menurun jika dibandingkan tahun 2013 lalu. Jika tahun 2013 lalu jumlah pengangguran sebanyak 69.760 orang, tahun ini menurun menjadi 39.270 orang.

Kasi  Tenaga Kerja Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Sosnakertrans) Provinsi Jambi, Sari Selasa (16/12) mengatakan, dihitung dari data perkabupaten/kota angka pengangguran tertinggi masih berada di Kota Jambi. hal ini terkait pusat pendidikan Provinsi Jambi berada di Kota Jambi.

“Banyaknya orang yang dari daerah lain yang sekolah dan kuliah di Kota Jambi, sebagian besar setelah selesai mereka masih berada di Kota Jambi karena ingin mencari pekerjaan. Inilah yang membuat tingginya jumlah pengangguran di Kota Jambi,” ujar Sari.

Sedangkan angkatan kerja di Provinsi Jambi tahun 2013 mencapai 1.467.010 orang, yang bekerja 1.397.250. Sementara tahun 2014 angkatan kerja 1.570.330 dan yang bekerja 1.531.060.  

(mg1)

 

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com