Illustrasi

SNMPTN Unja, Fakultas Kedokteran Paling Diminati

Posted on 2015-02-25 20:18:38 dibaca 3597 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI – Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) Universitas Jambi (Unja) sudah dibuka sejak 13 Februari 2015.

Program Studi (Prodi) yang paling diminti untuk jurusan IPA adalah Fakultas Kedokteran. Sedangkan jurusan IPS yang paling difavoritkan adalah Akutansi, dan Ekonomi.

Meski sudah dibuka 13 hari yang lalu, panitia belum bisa mengakses berapa jumlah peserta yang sudah mendaftar. Karena belum memiliki user name dan password dari pusat.

“Dalam beberapa hari ini mungkin sudah bisa diakses,” kata Ivan Fauzani, koordinator sosialisasi dan humas SNMPTN 2015, kepada jambiupdate.com, Rabu (25/2).

Berkaca tahun lalu, kata Ivan, Fakultas Kedokteran paling diminati peserta yang mendaftar SNMPTN. Sebelum mendaftar, siswa diharuskan melakukan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) di sekolah masing-masing. Pengisian PDSS sudah dilakukan sejak 22 Januari lalu.

(cr2)

 

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com