Illustrasi

Wooowwww…. Harga Pinang di Tanjabbar Meroket

Posted on 2015-06-26 13:23:04 dibaca 1880 kali

JAMBIUPDATE.COM, KUALATUNGKAL – Dalam beberapa hari terakhir harga hasil pertanian di Kabupaten Tanjab Barat, salah satunya pinang  mengalami kenaikan. Dari Rp16 ribu per Kg, kini mencapai Rp20 ribu per KG.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Promosi Daerah (Disperindagproda) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H Kosasih, mengatakan, kenaikan harga pinang diakibatkan tingginya permintaan akan buah pinang di pasaran.

"Buah kurang, kebutuhan meningkat dari luar,makanya naik,"ujar Kosasih, kepada jambiupdate.com, Kamis (24/6).

Meningkatnya permintaan dari luar akan buah pinang, kata Kosasih terlihat dari jumlah ekspor yang mencapai ribuan ton pada setiap bulannya."Bisa dibayangkan dengan ekspor seperti itu, otomatis harga pinang melonjak, itu mekanisme pasar,"jelasnya.

(sun)

 

 

 

 
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com