Pasar Tradisional Angso Duo.

Pembangunan Pasar Angso Duo Baru 40 Persen, Ini Deadline Pengerjaannya

Posted on 2015-09-03 22:08:15 dibaca 2827 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI – Pembangunan Pasar Tradisional Angso Duo, baru mencapai 40 persen. Pengerjaan fisik harus selesai April 2016 mendatang. Ini sesuai dengan jangka waktu yang telah ditetapkan PT Eraguna Bumi Nusa.

“April 2016 sudah bisa ditempati,” kata Hendro pihak PT Eraguna Bumi Nusa. April mendatang diakuinya belum mencapai 100 persen. Karena fasilitas pendukung juga akan dibangun.

Dia khawatir pengerjaan akan terlambat jika datang musim hujan. Karena lokasi pengerjaan becek. Dia memastikan Pasar Tradisional Angso Duo tidak akan banjir meskipun air Sungai Batanghari mencapai tinggi maksimum.

“Kalau banjir tidak, semuanya sudah kita perhitungkan,” tegasnya. Untuk fasilitas diluar area pasar, Kantor Dinas Pasar, Puskesmas, Pos Polisi, Gardu Listrik dan Toilet Umum, sebagian area parkir akan dibangun di lokasi Pasar Angso Duo lama.(uci)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com