Ilustrasi.

Ribuan Petugas Penanggulangan Karhutla dan Asap di Provinsi Jambi Dikerahkan

Posted on 2015-09-07 10:06:41 dibaca 1261 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Kebakaran Hutan dan Lahan yang menyebabkan kasub asap di Provinsi Jambi menjadi masalah serius. Untuk menanggulanginya, Senin (7/9) ribuan petugas diturunkan ke lapangan.

Ada tiga lokasi yang menjadi pritotas utama. Diantaranya di Kabupaten Tanjab Timur, Tanjab Barat dan Muarojambi. Tiga daerah ini merupakan titik api terbanyak. Ribuan petugas ini dilepas langsung oleh Komandan Satgas Karhutla dan Asap, Kolonel Inf Makmur.

"Untuk masa kerja tahap awal ada 14 hari. Bila masih dibutuhkan maka akan ditambah selama 1 minggu," ujar Kolonel Inf Makmur.

Lebih lanjut Komandan Korem 042/Garuda Putih ini menyebutkan, pasukan ini terdiri dari TNI, Polri, BPBD, Manggala Agni dan Basarnas. "Masing-masing menurunkan lebih dari 200 personel," pungkasnya.(pds)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com