Tes urine sopir bus di Terminal Alam Barajo Jambi Sabtu (25/6)

Nah!! Dua Sopir Angkutan Mudik Lebaran Diamankan Petugas, Ada Kasus Apa Ya ?

Posted on 2016-06-30 11:40:05 dibaca 1998 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI – Angkutan mudik 1437 Hijriah resmi dilepas oleh Dinas Perhubungan Provinsi Jambi beserta jajaran Dirlantas Polda Jambi, Jasa Raharja serta BNN Provinsi Jambi, (29/6). Pelepasan dilakukan di Terminal Bus Alam Barajo. Sebelum melepas angkutan mudik, para sopir dites urine. Sejauh ini sudah dua sopir angkutan mudik yang diamankan.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jambi, Sri Sapto Edi mengatakan, tes urine ini dilakukan untuk memastikan sopir fokus dan bebas dari pengaruh narkoba.

“Tadi sebelum berangkat mereka dites urine sopirnya,” katanya.

Hingga tadi siang, lanjutnya, sudah ada dua sopir yang diamankan karena positif menggunakan narkotika seperti sabu.

“Hari ini ada satu, itu langsung kita amankan, kita akan intrograsi dan selidiki apakah memang pemakai ataupun pengedar. Ini kita lakukan sesuai dengan pasal UU 35 tahun 2009,” jelasnya. (fth)

 

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com