Bus Trans Siginjai Jambi. Foto : Dok Jambi Update

Gara-gara ini, Lima Armada Baru Transiginjai Belum Bisa Beroperasi

Posted on 2018-12-28 22:02:32 dibaca 1078 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI – Lima armada transiginjai yang baru belum bisa dioperasikan. Hal ini karena faktur pajak bus yang didatangkan dari Jakarta belum keluar, sebagai sayarat pengurusan STNK dan plat nomor kendaraan di Kepolisain Daerah Jambi. 

Akibatnya, bus tambahan tersebut hanya terparkir di kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jambi.

Wing Gunaryadi, Kepala Bidang Perhubungan Darat dan Perkeretaapian Dishub Jambi mengatakan, kendala utama belum beroperasinya transiginjai itu karena faktur yang belum terbit.

“Faktur belum siap, nantinya pun faktur ini harus kita jemput di dealernya,” sampainya.

Untuk penjemputan, Wing menyebut belum dikonfirmasi pihak dealer. “Jadi, sementara bus ini masih diparkirkan dahulu,” ujarnya. (aba)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com