Gedung Pelipatan Surat Suara. Foto : Faizarman / Jambiupdate

Gedung Pelipatan Surat Suara Bocor, Begini Penjelasan KPU Kota Jambi

Posted on 2019-03-13 15:55:33 dibaca 1879 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Gedung Astaka yang menjadi lokasi pelipatan dan penyortiran surat suara untuk Kota Jambi mengalami kebocoran. Akibatnya proses pelipatan harus dihentikan untuk sementara waktu.

Sekretaris KPU Kota Jambi, Kemas M. Ajir menjelaskan, jika pihaknya sudah melakukan segala cara untuk mengamankan gedung. Salah satunya memastikan gedung ini layak digunakan.

"Gedung ini sudah diperbaiki, tapi kejadian ini diluar kemampuan kami," katanya sembari terus memantau kondisi gedung yang bocor.

Ia mengatakan, kebocoran merupakan kejadian pertama setelah diperbaiki oleh Pemprov. Karena sebelum ini juga terjadi hujan, namun tidak ada kebocoran. "Tidak ada kebocoran setelah diperbaiki, ini kejadian pertama. Sebelumnya kita sudah cek," ujarnya.

Pihaknya tidak bisa menyebutkan apapun terkait masalah ini. Bisa saja kebocoran dikarenakan faktor alam yang tidak bisa diduga. (aiz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com