H Bakri

Ratusan Desa di Jambi Dapat Bantuan Program P3 TGAI, Bakri: Alhamdulillah Aspirasi Desa-desa Bisa Terlaksana

Posted on 2019-04-30 20:03:56 dibaca 1898 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Sebanyak lebih kurang 180 Desa di Provinsi Jambi yang mengusulkan bantuan Program P3 TGAI Tahun 2019 kepada H Bakri, sudah melakukan tanda tangan kontrak kerja dengan pihak balai.

"Ya alhamdulillah aspirasi dari desa-desa sudah bisa terlaksana," ujarnya saat hadir dalam kegiatan ini.

Dengan ditanda tanganinya kontrak kerja dengan kelompok petani, diharapkan bisa berjalan dengan baik, sehinga bisa mencapai keinginan pemerintah untum swasembada pangan.

Sebagaimana diketahui, Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) bertujuan untuk meningkatkan kinerja irigasi desa guna kesejahteraan petani, peningkatan ekonomi masyarakat sekitar, serta berkontribusi untuk ketahanan pangan.

Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan partisipasi petani dalam perbaikan dan peningkatan jaringan irigasi berdasarkan kebutuhan dimana masyarakat dilibatkan dalam pembangunan irigasi kecil dibawah 150 ha dengan melibatkan langsung P3A. (*/wan)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com