Aksi Demo di DPRD Sungai Penuh Berlangsung Damai.

Aksi Demo di DPRD Sungai Penuh Berlangsung Damai

Posted on 2019-09-26 22:49:26 dibaca 8222 kali

JAMBIUPDATE.CO, SUNGAIPENUH - Pada Kamis (26/09) hari ini, Ribuan mahasiswa di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh melakukan aksi protes penolakan terhadap semua rancangan undang-undang yang merugikan masyarakat.

Terdapat Dua titik mereka menyampaikan orasi, yakni di DPRD Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh.

Namun, aksi yang dilakukan oleh Ribuan mahasiswa tersebut di DPRD Sungai Penuh berlangsung damai. Hal itu disebabkan, mereka menilai penyambutan dari Sekretariat Dewan dan anggota DPRD Sungai Penuh sangat baik. "Kita disambut baik, dengan pintu pagar yang terbuka," ujar salah seorang mahasiswa.

Bukan hanya itu saja, sejumlah anggota DPRD Sungai Penuh bersama pimpinan yang hadir pada waktu itu, juga mengabulkan permintaan dari mahasiswa yang meminta audiensi dilapangan, bukan didalam ruangan, agar diketahui dan disaksikan oleh mahasiswa.

Saat itu terlihat, ditengah panasnya terik matahari sejumlah anggota DPRD Sungai Penuh bersama pimpinan bersama-sama dengan mahasiswa melakukan audiensi ditengah halaman kantor Dprd Sungai Penuh.

Hasil audiensi, dimana seluruh anggota DPRD Sungai Penuh yang hadir sepakat menandatangani petisi yang dibuat oleh mahasiswa. "Kita sepakat menenda tangani petisi, dan akan melakukan komunikasi terkait hal itu," ujar Satmarlendan, Wakil Ketua DPRD Sungai Penuh.

Sementara itu Febrio Wihanda, perwakilan dari salah seorang mahasiswa mengatakan bahwa Alhamdulillah DPRD Kota Sungai Penuh telah menanda tangani petisi yang dibuat. "meskipun telah di tandatangani, kami akan tetap mengawal perkembanganya sampai tuntas karena ini merupakan amanah dari rakyat," ujarnya.

Bahkan sambungnya, ketika mediasi, dirinya juga sudah menegaskan agar para pimpinan DPRD beserta anggota betul-betul serius dalam menindaklanjuti permasalahan ini.(adi)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com