Rektor Unja saat Hadiri Paparan Menristekdikti Soal Tantangan dan Peran Kampus Era Revolusi Industri 4.0.

Rektor Unja Hadiri Paparan Menristekdikti Soal Tantangan dan Peran Kampus Era Revolusi Industri 4.0

Posted on 2019-09-30 15:39:11 dibaca 3510 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Rektor Universitas Jambi Prof. Johni Najhwan menghadiri paparan Menteri Ristekdikti terkait peran dan tantangan Perguruan Tinggi di era Revolusi Industri 4.0. Adapun tema yang diangkat antisipasi pergerakan mahasiswa saat pergantian pemerintah.

Prof.Johni Najwan mengatakan ada acara yang digelar di Jakarta hari ini memaparkan isu-isu aktual dalam pergerakan mahasiswa akhir-akhir ini seperti demo mahasiswa soal RKHUP yang berakhir ricuh. "Selain itu dipaparkan juga antisipasi jangka pendek bagi pihak kampus untuk memperbanyak dialog untuk mengekspresikan kebebasan mimbar akademik," sebutnya.

Selain itu ada juga dengan cara mengadakan kuliah pakar dan meningkatkan pemahaman subtantif mahasiswa terhadap isu aktual. Tampak setelah paparan Rektor Unja juga sempat berbincang langsung dengan Menristekdikti Mohamad Nasir. (aba)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com