Wali Kota Jambi, Syarif Fasha.

Informasi Terbaru Soal Rencana Pemkot Jambi Melakukan Pinjaman ke PT SMI, Baca di Sini

Posted on 2019-11-17 21:22:52 dibaca 3137 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI – Terkait rencana Pemkot Jambi untuk melakukan peminjaman kepada PT SMI untuk mempercepat pembangunan di Kota Jambi. Wali Kota Jambi, Syarif Fasha mengaku sudah menyurati pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Jambi untuk mendapatkan pendampingan dalam penggunaan dana tersebut nantinya.

Dikatakan Syarif Fasha, Ia telah mengirimkan surat kepada Kejari Jambi. Tak hanya kepada pihak kejaksaan, namun, Fasha juga mengaku akan menyurati pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI.

“Sudah kami buat (surat ke Kejari,red) dan kemarin kami juga sudah bersama pimpinan DPRD Kota konsultasi dengan pak Kajari terkait hal ini,” katanya.

Lanjut Fasha, pihak Kejari Jambi juga mengaku siap terhadap pendampingan nantinya. Bahkan, kata Fasha, Kajari Jambi berpesan kepada pihaknya untuk jalan terus.

“Mereka juga mendengarkan keinginan kita, mereka bilang jalan saja terus dan mereka akan mendampingi,” imbuh Fasha.

Ditambahkan Fasha, pihaknya juga akan menyurati KPK RI. Selain itu, Ia mengaku sudah melakukan komunikasi secara lisan kepada pihak KPK RI. “Insya Allah minggu keempat November ini, KPK akan memberikan pencerahan terkait hal itu,” sebutnya.(hfz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com