Pagar rumah warga di RT 25, Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi ambruk di seruduk truck Unit Pengelola Campur Aspal (UPCA) PUPR Kota Jambi, Rabu (12/8).

Tanpa Sopir, Truck UPCA Seruduk Rumah Warga, Pagar Roboh

Posted on 2020-02-12 14:07:29 dibaca 4036 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Pagar rumah warga di RT 25, Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi ambruk di seruduk truck Unit Pengelola Campur Aspal (UPCA) PUPR Kota Jambi, Rabu (12/8).

Puti, pemilik rumah kepada JambiUpdate.co mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIB. Saat itu Ia dan kedua orang tuanya tengah berada dalam rumah mendengar suara seperti gemuruh.

"Terus kami lihat kedepan rumah, pagar rumah sudah roboh diseruduk truck UPCA," kata Puti, (12/2), yang rumahnya bersebelahan dengan kantor UPCA PUPR Kota Jambi.

Puti menyebutkan, saat itu tidak terlihat sopir di dalam truck. Namun ada orang yang berlari dari arah UPCA ke rumahnya.

"Sopirnya lari dari UPCA ke rumah. Alasannya truck tersebut diparkirkan dalam kondisi mesin menyala. Dan Ia tengah turun untuk mengantar kunci, tapi lupa narik rem tangan, sehingga truck tersebut jalan sendiri," jelas Puti.

Lebih lanjut Puti mengatakan, sopir dan sejumlah pegawai UPCA sudah datang ke rumahnya.

"Katanya mau ganti, tapi masih menunggu bos nya dulu. Sampai sekarang (Rabu siang, red) belum datang bosnya," katanya. (hfz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com