Pelanggaran Turun di Kota Jambi, 3M Harus Tetap Diterapkan

Posted on 2020-12-02 11:07:25 dibaca 2344 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Angka pelanggaran warga yang tidak menggunakan masker saat bepergian ke luar rumah semakin turun.

Ini menandakan tingkat kepatusan masyarakat Kota Jambi sudah cukup tinggi.

‘’Kepatuhan masyarakat di Kota Jambi menggunakan masker sudah cukup tinggi. Laporan dari Gugus Tugas Covid 19 Kota Jambi, pelanggaran sudah mulai menurun,’’ kata Walikota Jambi Sy Fasha.

Data dari Gugus Tugas COVID-19 Kota Jambi, pelanggaran masyarakat yang tidak menggunakan masker di jalan raya pada Oktober 2020 berjumlah 1.162 orang dan November 2020 berjumlah 508 orang. Syarif Fasha mengimbau masyarakat untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan. Minimal menerapkan 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

‘’Meski demikian, Gugus Tugas terus melakukan razia penggunaan masker, agar masyarakat tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan yang ada,’’ pungkasnya. (pas)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com