Awas Penipuan yang Mengatasnamakan Anggota DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly

Posted on 2020-12-02 12:38:56 dibaca 3062 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Penipuan yang mengatasnamakan anggota DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly ini modusnya menggunakan whatsapp dengan foto Kemas Faried Alfarelly.

Namun nomor WhatsApp yang tercantum bukanlah milik Kemas Faried Alfarelly. Penipu awalnya melakukan penipuan dengan memberikan informasi adanya lelang mobil di KPKNL. Penipu tersebut menyatakan dirinya mendapatkan jatah tiga mobil untuk bisa dilelang. 

Beraninya penipu ini bahkan bisa ditelpon dengan nomor tersebut. Selain itu penipu juga memberikan foto Kemas Faried Alfarelly sedang rapat dewan dengan anggota dewan lainnya. 

"Saya diberi tau oleh staf DPD RI yang memberikan nomor ini, " ujar Faried sembari menunjukkan screenshot percakapan whatsapp tersebut.

Dia minta agar siapa saja yang dihubungi dengan modus apapun untuk tidak langsung percaya. Dirinya pun berharap jangan sampai ada korban terhadap aksi penipuan tersebut. "Jangan langsung percaya, itu palsu, " tukasnya. (wan)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com