Terdapat Defisit Ratusan Miliar Rupiah, Pemprov Lakukan Rasionalisasi Penghitungan APBD 2023

Posted on 2022-11-28 16:29:08 dibaca 4502 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemprov dan Badan Anggaran DPRD Provinsi menggelar rapat persiapan pengesahan APBD 2023 pada Minggu (27/11) hingga dilanjutkan pada Siang Senin (29/11).

Menariknya tersiar kabar rapat ini deadlock atau tidak menghasilkan titik temu karena karena terdapat defisit ratusan miliar antara belanja dan pendapatan daerah hingga pagi Senin. Akibatnya, Pemprov meminta rapat dilanjutkan pada Senin siang.

Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman mengakui masih dalam tahapan finalisasi untuk menghindari belanja defisit.
"Jumlah defisitnya Rp118 Miliar, setelah dikonsultasikan ke Pak Gubernur, beliau memerintahkan agar mempedomani mekanisme aturan yang berlaku dan dilakukan rasionalisasi kembali mengingat belanja defisit sangat membebani anggaran," ujar Sudirman (28/11) kepada Jambi Ekspres.

Tindak lanjut dari itu, kata Sudirman, pemprov akan hadir kembali pada siang Senin pukul 14.00 WIB. "Dengan konsep belanja yang berimbang sesuai dengan pendapatan artinya antara pendapatan dan belanja itu sama, bukan lebih besar belanja dibanding pendapat. Itulah yang kami upayakan agar belanja tak defisit," sebutnya. (aba)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com