Patung Jokowi di Sirkuit Mandalika.

Mandalika Sisakan Utang Rp4,6 Triliun, Patung Jokowi di Sirkuit Jadi Sorotan

Posted on 2023-06-17 21:45:07 dibaca 3987 kali

JAMBIUPDATE.CO, LOMBOK - Sirkuit Mandalika yang berkapasitas 200 ribu penonton telah menggelar sejumlah ajang balapan bergengsi seperti MotoGP dan World Superbike (WSBK).

Sejak 2021 lalu, Sirkuit Mandalika telah digunakan untuk balapan internasional. Sebut saja balapan WSBK 2021 dan Asia Talent Cup 2021. Sayangnya, sirkuit ini menyisakan utang yang cukup fantastis, yakni sebesar Rp4,6 triliun.

Holding BUMN pariwisata InJourney menyebut salah satu kerugian terbesar berasal dari penyelenggaraan World Superbike (WSBK). Ajang ini mereka sebut tidak menarik bagi investor untuk masuk menjadi sponsor.

Adapun kerugian dari helatan olah raga tersebut mencapai Rp100 miliar. Selain event WSBK, kerugian perusahaan juga disumbang dari penyelenggaraan MotoGP. Penyebabnya, karena pemasukan dari iklan dan sebagainya lebih kecil dibandingkan biaya operasionalnya.

Dari perhitungan InJourney, kerugian akibat penyelenggaraan MotoGP mencapai Rp50 miliar. Namun, acara ini cukup menarik sponsor sehingga bisa tetap dilaksanakan.

Terkait hal itu, sejumlah pegiat media sosial ramai menyoroti sirkuit ini. Bahkan, hingga pukul 16.58 WIB, Sabtu (17/6/2023), kata kunci Mandalika masih jadi trending topik di twitter, dengan lebih dari 19 ribu cuitan dari netizen.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah patung Jokowi sedang mengendarai motor yang dibangun di sirkuit itu.

"Patung Ini Harus dijuluki Simbol Hutang BUMN 4,6 T Untuk Bangun Sirkuit Mandalika, Bukan Begitu
@Dennysiregar7? Jangan Kasih Tau Ya ke si pembuat Hoak dan Fitnah @ch_chotimah2. Kalau Sudah Berdiri Sebuah Patung Yang dijuluki Simbol Hutang BUMN di Mandalika. ????," tulis aktivis Nico Silalahi melalui akun twitternya, @Migran_TV_7777.

"Ini Monumen kalo di LELANG kira2 berapa Penawaran Tertinggi nya??? ???? Bisa bwat Solusi bayar Utang Mandalika.. Kali aja ada Tjebonk yg mo ngebid … ????????," tulis akun @AraituLaki.

"Saking Semangatnya patung Pak Jokowi Naik Motor dipasang di Sirkuit Mandalika , setelah ada kasus Sirkuit Mandalika Para Gerombolan Buzzer-Buzzer Pembenci Anies tetiba Mendadak Hilang bahkan Para Gerombolan Buzzer-Buzzer Pembenci Anies Gak Mau Bahas Mandalika ????," cuap akun @Yurissa_Samosir. (bs-sam/fajar)

Lihat Sumber Artikel

Sumber: www.fajar.co.id
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com