Kabut Asap Ganggu Aktivitas Penerbangan di Bandara STS Jambi
Kabut asap yang membuat jarak pandang hanya 1 Km mengganggu aktivitas penerbangaan di Bandara Sultan Thaha Syaifudin Jambi. Kepala BMKG Jambi, Nurangesti, mengatakan jarak pandang di wilayah Jambi cukup rendah, yaitu hanya 1.300 meter, sehingga mengganggu aktivitas penerbangan.
Menurutnya, kabut yang meyelimuti wilayah Jambi merupakan kabut kiriman yang ditimbulkan oleh kebakaran lahan dan hutan di wilayah Kepulauan Riau. Kabut terjadi sejak 05 Februari lalu hingga saat ini. Namun, ketebalan Kabut terjadi mulai, Senin (10/02) pagi hingga pukul 10.00 WIB.
Pantauan BMKG Jambi, jarak pandang di Bandara STS pada pukul 10.00 WIB berkisar 5 Km, namun asap masih banyak terlihat di udara.(*)
Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto.