Partisipasi Pemilih Meningkat 10 Persen
Anggota KPU Kota Jambi, Hazairin menyebutkan, parisipasi pemilih mengalami peningkatan 10 persen dari 63 menjadi 73 persen. “Partisipasi pemilih meningkat 10 persen dari Pilwako 2013 lalu,” sebutnya.
Sedangkan saat pleno ditingkat KPU Kota Jambi, tiga partai politik menolak hasil pleno rekapitulasi suara. Ketiga partai politik yang menolak itu adalah Golkar, Nasdem dan Hanura.
Saksi partai Golkar Gordon mengatakan telah terjadi pembacaan jumlah suara yang tertulis dalam DA 1 Telanaipura khusus Golkar. Partai Golkar menginginkan jumlah DA 1 yang ada di PPK Telanaipura dibagikan namun tak juga di bagikan. “Sesuai aturan saja kita akan mengisi form DB 2 untuk dilanjutkan ke KPU Provinsi untuk menanggapi hal ini,” tuturnya.
Dengan demikian, pihaknya merasa dirugikan, katanya hak Golkar ada dirubah dari masyarakat bukan dari Partai Golkar.
Selain itu, NasDem juga melayangkan keberatan. Dimana, saksi NasDem, Aswan Hidayat menyampaikan keberatan terhadap hasil rekapitulasi ditingkat PPK Danau Teluk. NasDem meminta pada KPU Kota Jambi untuk melakukan perhitungan suara ulang. Permintaan ini dikarenakan Aswan melihat rekap DA 1 PPK Danau Teluk dengan tulis tangan, sehingga diduga terjadi perubahan. Makanya, Aswan meminta agar PPK Danau Teluk untuk membuka kembali DA 1 untuk memastikan atas perbedaan data tersebut.
Terpisah, Ketua KPU Kota Jambi, Wein Arifin menyatakan, adanya keberatan dari partai disebabkan adanya perselisihan data anatara data KPU dan partai. “Maka kita sarankan Partai untuk mengisi DB 2 sebagai syarat keberatan pleno,” tuturnya.
Ketua Panwaslu Kota Jambi Maroly mengatakan keberatan yang dilakukan partai lebih banyak persoalan internal. “Misalnya suara Caleg satu pindah ke Caleg nomor urut dua,” katanya.
Kemudian adanya perbedaan dari C1 dan D1, dari DA 1. Selain itu, ada permasalahaan saat menjemput kotak suara Kecamatan Danau Teluk untuk dibawa ke lokasi pleno, dirinya menemukan kotak suara dalam keadaan kosong. Tapi saat ini dibuka di pleno KPU Kota Jambi Kotak Suara Tanjung Pasir dan Ulu Gedong berisi.
sumber: jambi ekspres