Pleno RTRW Ditunda

Posted on 2013-05-22 08:59:12 dibaca 3218 kali
MUARA BUNGO, Rapat pleno pembahasan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) kabupaten Bungo ditunda. Penundaan itu diduga akibat pihak anggota dewan banyak yang belum mempelajari isi RTRW itu sendiri. “Karena teman-teman kita ada yang belum membaca dengan detail RTRW yang disusun ini, maka kita tunda pembahasannya selama satu minggu,” kata ketua DPRD Bungo, Mahilli, kemarin.

Mahilli mengaku penundaan tersebut dilakukan demi kebaikan dan kesempurnaan RTRW itu sendiri. “Kalau belum sempat dipelajari sebelum diplenokan, tentu kita tidak tahu apa yang harus disorot dan mungkin ada yang perlu ditambah atau dikurang dari RTRW itu,” katanya.


Dirinya sendiri mengaku baru mendapatkan susunan RTRW tersebut pada pagi hari sesaat sebelum dilakukan pleno dengan seluruh anggota DPRD Bungo, sekitar pukul 09. 30 WIB kemarin. “Saya baru sampai dari Jambi malam tadi (kemarin malam, red), tentu belum sempat mau membacanya. Demikian juga beberapa teman kita ada juga yang mengaku belum membacanya,” tutur Mahilli.


Sementara itu, Ketua Badan Legislasi (Banleg) DPRD Bungo, H. Hasim Ayub mengatakan, draft susunan RTRW itu telah diberikan oleh Banleg satu minggu yang lalu. “Sudah satu minggu kita berikan, tapi mungkin karena kesibukan makanya ada teman-teman kita yang belum sempat mempelajarinya,” kata Hasim Ayub. (sumber: jambi ekspres)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com