Untuk mingisi liburan, 140 mahasiswa STIKIP Yayasan Pendidikan Merangin (YPM) Bangko, Minggu (23/6), berkunjung ke museum Siginjai Jambi. Mereka datang untuk kuliah lapangan dengan didampingi 1 dosen pembimbing.
Dosen Pembimbing, Sri Utami SPd, kepada Jambiupdate.com mengatakan, kuliah lapangan ke museum ini bertujuan agar mahasiswa bisa menerapkan materi pembelajaran yang sudah diajarkan di kampus dengan apa yang ditemui di museum.
Setelah ini para mahsiswa diwajibkan membuat laporan dalam bentuk tulisan atau artikel tentang apa saja yang menarik saat berkunjung ke museum. Tulisan itu akan dijadikan nilai tugas akhir semester.
‘’Yang berkunjung ini memang semua mahsiswa S1 jurusan Pendidikan Luar Sekolah. Mereka wajib ikut sebab berkaitan dengan mata kuliah. Mereka ini semeter 2 dan 4. Kegiatan seperti ini baru pertama kali dilakukan,’’ kata Sri Utami.
Sementara itu, Ria Okta Via, mahasiswa semeter 4, menyatakan kegiatan seperti ini sangat menarik. Dia berharap hasil kunjungan ini bisa menambah pengetahuan dan pengalamannya, serta menunjang materi perkuliahan di kampus.
Para mahsiswa STIKIP YPM ini berangkat dari Bangko pukul 21.00 WIB menggunakan bus dan sampai di jambi pukul 7.00 WIB pagi. Dari museum Siginjai, perjalanan akan mereka teruskan ke museum Perjuangan Rakyat Jambi dan ke candi Muarojambi.
‘’Setelah itu kami akan pulang ke Bangko dan harus sampai,’’ jelas Dosen Pembimbing, Sriutami.(*)
Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto.