Syahrasaddin: Sembako Aman

Posted on 2013-08-02 07:15:00 dibaca 3484 kali
Sekda Provinsi Jambi Syahrasaddin memastikan beberapa bahan kebutuhan pokok masyarakat aman jelang Idul Fitri. Hal ini diketahui setelah dirinya bersama pihak tekait melakukan sidak ke beberapa tempat di Kota Jambi.

Beberapa tempat itu seperti  Pasar Angso Duo, Pasar Talang Banjar, Bulog, SPBG Pertamina dan Dinas Peternakan Provinsi Jambi.

‘’Stok kita untuk 8 bulan ke depan masih siap  dan Alhamdulilah beras-beras raskin sudah terdistribusi ke kabupaten dan kota dalam provinsi Jambi,’’ ujar Sekda usai Sidak di Bulog Jambi.
Dia juga menegaskan, stok gas  juga cukup. Pasalnya, saat ini sudah dikirim 10 ribu tabung gas, sehingga stok sangat mencukupi.

‘’Begitu juga dengan ketersediaan daging sapi untuk lebaran. Kabupaten dan kota memiliki stok masing-masing, sementara yang ada saat ini sebanyak 170 ekor,’’ sebutnya.

Lalu bagaimana dengan fluktuasi harga cabai dan  bawang? Menurutnya bawang, dari hasil sidak tersebut, harga bawang merah memang cenderung naik yakni Rp 42 ribu perkilonya, sedangkan cabai merah masih berada pada kisaran Rp 24 ribu sampai Rp 32 ribu.

‘’Rata-rata secara umum kenaikan harga tidak begitu signifikan,  namun cenderung setabil. Kita berharap harga ini tetap stabil hingga hari lebaran,’’ pungkasnya.

sumber: jambi ekspres

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com