Jenazah salah satu perampok saat berada di RSUD Daud Arief Kuala Tungkal

Dua Polisi Yang Terluka Saat Penyergapan Kawanan Rampok Dioperasi

Posted on 2014-11-08 20:38:06 dibaca 927 kali

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI – Dua anggota polisi yang terluka dalam penyergapan empat kawanan perampok 3,5 Kg emas di Kepulauan Riau, yang baku tembak di Pelabuhan Marina, Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjab Barat, Jumat (7/11) malam,  dioperasi.

Kapolda Jambi, Brigjen Pol Bambang Sudarisman, mengatakan anggota Ditreskrimum Polda Jambi, Brigadir Nainggolan yang mengalami tertembak di paha kiri, dirawat di rumah sakit Siloam.

Sedangkan Brigadir Rudi, anggota Reskrim Polres Balerang, Polda Kepri, yang mengalami luka akibat ditikam bagian dadanya, dirawat di rumah sakit Bratanata (DKT).

“Kemungkinan keduanya dioperasi hari ini. Mudah-mudahan semua berjalan lancar dan baik-baik saja,” ungkap Kapolda,  kepada wartawan, usai membesuk Brigadir Rudi, Sabtu (8/11).

Saat membesuk terhadap anggota yang mengalami luka tersebut, Kapolda memberikan semangat dan motivasi. Awalnya, Kapolda membesuk Brigadir Nainggolan di Rumah Sakit Siloam yang dirawat dikamar nomor 203.

Selanjutnya, Kapolda kembali melanjutkan membesuk Brigadir Rudi, anggota reskrim Polres Balerang, Polda Kepri yang dirawat di rumah sakit Bratanata.(cr1)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com